Upacara Hari Pramuka Ke - 64

Kamis, 14 Agustus 2025, SD Katolik Fransiskus Xaverius menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati 64 Tahun Hari Pramuka Nasional. Bertempat di lapangan  kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik, guru, dan tenaga kependidikan dengan penuh khidmat. Bertindak sebagai pembina upacara, Kak Budiyati mengawali amanatnya dengan mengajak seluruh peserta melakukan tiga kali tepuk Pramuka yang membangkitkan semangat kebersamaan di pagi hari.