Semarak Lomba Agustusan Memperingati HUT RI Ke - 80

Semarak Lomba Agustusan Memperingati HUT RI Ke - 80 yang dilaksanakan pada tanggal 22 Agustus 2025 diikuti oleh seluruh siswa-siswi, paguyuban serta para guru dan karyawan SD Katolik Fransiskus Xaverius. Beraneka lomba yang ada diantaranya lomba estafet haner dan pindah karet untuk kelas 1 sampai kelas 3, lomba pindah sedotan dan jepit bola untuk kelas 4 sampai kelas 6, lomba estafet tepung dan makan kerupuk untuk paguyuban, serta lomba makan biskuit untuk guru dan karyawan.